TEKNOSID.COM – Anda penggemar meme? atau memiliki fanpage yang didalamnya tersedia video-video buatan sendiri dan ingin mengunduh video sendiri karena berkas lampau sudah lama hilang.
Untuk dapat mengunduh video dari facebook saat ini semakin mudah, karna banyak aplikasi atau ekstensi yang memiliki fitur download secara simple dengan hanya satu kali klik saja.
Mengenai caranya sebagai berikut:
Download Video Facebook di Browser Google Chrome (PC/Laptop)
Untuk pengguna browser Google Chrome di PC/Laptop, Anda bisa menggunakan ekstensi yang bernama ‘Video Downloader for FaceBook™’, fiturnya sederhana dan praktis.
- Kunjungi halaman Chrome Google Webstore, kemudian dikolom pencarian masukan kata kunci “Video Downloader for Facebook”, atau bisa langsung menekan tautan ini: Klik Disini. Setelah itu Anda tinggal mengklik Add to Chrome dilanjut Add extention, nantinya akan otomatis terpasang.
- Selain menggunakan ekstensi ini, tentunya Anda bebas menggunakan ekstensi lainnya, yang sekiranya cocok untuk Anda.
- Jika ekstensinya sudah terpasang, sekarang Anda tinggal membuka halaman Facebook yang berisi video, untuk mengunduhnya ada dua cara, diantaranya:
Nah, cukup mudah bukan? terutama cara kedua, Anda bisa mengunduh banyak video dalam satu halaman.
Baca juga: Cara Mematikan / Blokir Koneksi Internet Pada Aplikasi Tertentu di Android
Download Video Facebook di HP Menggunakan Aplikasi (Android)
Untuk pengguna smartphone Android, Anda bisa memakai aplikasi agar dapat mengunduh video di FB. Tentunya pada sistem operasi Android ini lebih banyak lagi pilihan aplikasi yang bisa Anda pilih, Anda tinggal mencobanya satu-satu dan memilih mana yang cocok.
- Buka Google Play Store, pada kolom pencarian masukan kata kunci “Download Video Facebook”, Anda bisa memilih aplikasi yang bernama ‘Pendownload Video for Facebook” atau bisa mengunjungi tautan ini langsung: Klik disini
- Jika aplikasi tadi sudah dipasang, Anda bisa membuka aplikasi Facebook, kemudian cari video yang akan di-download, bilamana sudah ditentukan videonya, klik ikon titik tiga, kemudian pilih Salin tautan
- Sekarang buka aplikasi downloader tadi, kemudian masuk ke halaman URL, kemudian tap Tempel Tautan dan Download. Nantinya akan muncul pop-up pemilihan kualitas video, tap sesuai dengan yang Anda pilih.
- Terakhir untuk melihat hasil video bisa Anda cek pada halaman Download.
Catatan:
- File video hasil download biasanya tersimpan pada direktori Penyimpanan Internal > fbdownload
- Jika ingin lebih mudah lagi, Anda bisa langsung login akun Facebook Anda pada aplikasi tersebut, tanpa perlu menyalin tautan.
Itulah cara mudah yang saya sering lakukan, ketika ingin membagikan meme kepada teman-teman di Discord, Anda sendiri menggunakan cara mana? kalau saya sendiri, menggunakan cara pertama karna lebih sering didepan komputer.
Berikut tutorial versi video: