Cara Memperpanjang Masa Aktif Kartu SIM Telkomsel: simPATI, AS & Loop

0

TEKNOSID.COM – Memiliki banyak Kartu SIM yang digunakan, Anda harus memastikan bahwa kartu SIM yang Anda miliki masih dalam masa aktif. Jangan sampai hangus, karna jika sudah hangus dengan waktu yang lama kartu SIM Anda sudah tidak bisa di re-aktivasi kembali, walaupun mendatangi GraPARI pun, hal tersebut sia-sia.

Untuk produk dari Telkomsel cukup banyak mulai dari simPATI, Kartu AS, Loop & kartuHALO. Hampir semua layanan yang diberikan sama, misalkan cara cek pulsa dan sebagainya.

Selain itu Telkomsel menjadi provider unggulan di Indonesia, karna memiliki kualitas jaringan terbaik dibandingkan kompetitor lain. Serta harga layanan yang diberikan tetap bersaing.

Balik lagi, untuk perpanjang masa kartu Telkomsel, ternyata bukan hanya dengan mengisi pulsa saja, tapi ada cara lain yang bisa Anda lakukan, cara nya sebagai berikut:

1. Mengisi Pulsa

Opsi pertama untuk memperpanjang masa aktif, Anda bisa mengisi pulsa ke Konter, outlet M-Kios atau ke marketplace online. Setiap nomimal pulsa memiliki durasi masing-masing.

Nominal Pulsa Masa Aktif Tambahan
Rp 5.000 7 Hari
Rp 10.000 15 Hari
Rp 15.000 20 Hari
Rp 25.000 30 Hari
Rp 50.000 45 Hari
Rp 100.000 60 Hari
Rp 200.000 150 Hari
Rp 300.000 180 Hari
Rp 500.000 240 Hari
Rp 1.000.000 330 Hari

 

2. Membeli Paket Masa Aktif Pakai Pulsa via USSD

Adapun alternatif lain yang bisa Anda lakukan untuk memperpanjang masa aktif kartu Telkomsel yakni dengan membeli paket masa aktif itu sendiri yang sudah disediakan oleh provider. 

Pembelian paket masa aktif ini menggunakan pulsa, jadi Anda harus menyediakan pulsa terlebih dahulu, untuk harga paketnya sebagai berikut

Harga Masa Aktif
Rp 5.000 7 Hari
Rp 15.000 30 Hari
Rp 30.000 90 hari

 

Langkah-langkah

  1. Buka menu telepon, kemudian dial *999#
  2. Kemudian pilih Paket Lainnya, jadi masukan nomor 4, kemudian kirimkan
  3. Pilih Lainnya, masukan nomor 5 sekanjutnya ketuk Kirimkan.
  4. Pilih Lainnya lagi, masukan nomor 7 selanjutnya ketuk Kirimkan
  5. Pilih Layanan Lain, masukan nomor 8 selanjutnya ketuk Kirimkan
  6. Terakhir pilih Paket Masa Aktif, pilih nomor 3, selanjutnya ketuk Kirimkan
  7. Nah pada menu ini Anda bisa memilih durasi tambahan dari masa aktif yang akan Anda pilih mulai dari 7 hari, 30 hari dan 90 hari.

Keterangan

  • Posisi nomor USSD bisa saja berubah, intinya layanan Paket Masa Aktif tersedia diakhir dari menu ‘Lainnya;

Baca juga:

Itulah cara memperpanjang masa aktif, jadi jangan sampai hangus ya. Biasanya sebelum hangus, Anda akan masuk masa tenggang terlebih dahulu. Nah jika sudah masa tenggang Anda cukup mengisi pulsa di Kios Penjual Pulsa.

Namun jika keburu hangus dan hanya beberapa hari, Anda harus cepat-cepat datang ke GraPARI terdekat untuk re-aktivasi. Sebelum nomor telepon Anda di re-cycle dan diperjualkan kembali. Untuk lokasi GraPARI Anda bisa cek tautan ini: GraPARI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here