TeknosID.com – Anda mempunyai akun Instagram lebih dari satu, misalnya antara akun pribadi dan akun komunitas, dan pada kedua akun tersebut Anda sangat aktif memposting foto dan video, karnanya Anda harus berpindah akun.
Bagi Anda yang belum tahu cara menambahkan banyak akun Instagram pada satu aplikasi, pastinya akan kesusahan dan terasa ribet, karena harus logout dan login secara berulang kali
Tenang hal tersebut bisa diatasi dan Anda tidak perlu kesusahaan lagi karena Instagram memiliki fitur multi account, yang dimana Anda bisa menggunakan banyak akun pada satu aplikasi Instagram, tanpa perlu aplikasi tambahan lainnya.
Fitur ini sebenarnya baru, jadinya wajar jika Anda belum mengetahui tentang fitur Multi Akun ini.
Cara Login Banyak Akun Instagram
- Buka Instagram, kemudian login dengan akun pertama.
- Jika sudah login, buka Profile, kemudian tap ikon Tiga Titik yang berada di sudut kanan atas
- Scroll ke bawah, tap Tambahkan Akun, selanjutnya login dengan akun kedua.
- Selesai
Untuk berpindah Akun Instagram
- Tekan ikon Profil yang berada di sudut kanan bawah
- Atau, Masuk Profil dan tap username yang berada di pojok kiri atas, nantinya akan muncul pilihan akun.
Tentunya Anda juga bisa menambahkan akun lainnya lebih dari 1-2-3-4-5, karena maksimal 5 akun yang dapat Anda masukan pada satu aplikasi Instagram.
Cara ini bisa Anda gunakan pada smartphone dengan sistem operasi Android dan iOS, serta pastikan aplikasi Instagram sudah versi terbaru.
Karena dari itu bagi Anda yang menggunakan Instagram untuk usaha, komunitas atau pribadi. dengan adanya fitur multiple account akan lebih terasa dimudahkan. Semoga tutorial yang kami berikan dapat membantu.