TEKNOSID.COM – Baru-baru ini banyak game-gameĀ baru yang rilis dan dijual secara eksklusif di Epic Games Store, hal tersebut tak sedikit para gamer ada yang kecewa karena tidak ada di DRM lainnya seperti Steam yang memiliki kelebihan dari segi harga karna sudah Region Price.
Tetapi tidak sedikit pula yang bersedia membeli game nya di Epic Games Store karna dikabarkan Epic Games akan terus memperbarui DRM tersebut agar terus membuat nyaman penggunanya.
Menariknya Epic Games Store menyediakan beberapa pembayaran yang cukup mudah bagi kita yang tinggal di Indonesia. Saat ini ada empat pilihan pembayaran diantaranya:
- Paypal
- Pulsal XL Axiata
- Alfamart
- DOKU Wallet
Nah kebetulan saya sudah menunggu perilisan game zombie yakni World War Z yang hanya tersedia di Epic Games Store, dan saat ini juga saya akan membagikan tips cara membeli game di Epic Games Store menggunakan pembayaran tunai melalui Alfamart.
Langkah-langkah:
- Kunjungi halaman Epic Games Store, kemudian Sign inĀ dengan akun Epic Games yang Anda miliki.
- Setelah masuk dengan akun Anda, kemudian tentukan game yang akan dibeli.
- Klik ikon Dollar, nantinya akan masuk ke menu pemilihan metode pembayaran. Disini saya pilih pembayaran tunai melalui Alfamart, kemudian centang kotak kosong agar nantinya pembelian akan diberitahukan lewat e-mail, setelah itu klik PLACE ORDER
- Nantinya akan muncul pop-up One Time Payment,Ā berikut dengan total nominal yangharus dibayar, klik Continue untuk informasi pembayaran
- Nantinya juga akan muncul Tab Baru, dibagian sini Anda bisa mencatat atau memfoto Kode Pembayaran, berguna untuk diberikan kepada kasir di Alfamart.
- Setelah itu datangi gerai Alfamart dan berikan Kode Pembayaran kepada kasir, pada kasir bilang saja “Pembayaran DOKU dari Merchant XSOLLA” Atau berikan foto dari tangkapan layar yang jelas, dari atas sampai bawah petunjuk.
- Berikut bukti pembayaran dari Alfamart
- Terakhir coba periksa padaĀ LauncherĀ Epic Games dan masuk menu Library apakah game yang dibeli sudah masuk? Dibawah ini adalah screenshotĀ game World War Z yang saya beli sudah masuk keĀ Library
Catatan:
- Saat ke kasir saya sarankan berikan foto yang didalamnya berisi petunjuk pembayarannya, ditakutkan kasir tersebut tidak mengerti tentang Merchant yang dipilih. Karna seperti yang saya alami saya putar balik ke rumah, untuk mengambil gambar lagi
Setelah game masuk ke Library Anda sekarang sudah bisa mengundah dan memainkan gamenya!
Semoga kedepannya Epic Games Store menghadirkan price regionĀ seperti halnya Steam tiap negara berbeda-beda harganya. Misalnya PUBG harga US dibanderol 29 USD tetapi untuk di negara Indonesia dibanderolĀ 219.000 IDR
Perbedaannya cukup jauh, menurut kurs 18 April 2019, 29 USD jika dikonversikan sekitar 407,393.72 IDR. Jadi lebih mending beli sesuai harga negara kan? dan juga pengguna setia Epic Games akan lebih tertarik lagi untuk membeli game di Epic Games Store
halo gan, saya mau tanya, itu biar kita tahu nama konsumennya dari mana ya?
dimohon jawab secepatnya