Xiaomi Redmi Note 5 Pro, Memakai Chipset Snapdragon 636!

0

Teknosid.com – Setelah sukses dengan seri sebelumnya yakni Xiaomi Redmi Note 4, kini di negara India tepatnya tanggal 14 Februari 2018 akan diselanggarakan pengumuman hadirnya smartphone baru dari produk Xiaomi.

Menurut kabar smartphone baru tersebut adalah Xiaomi Redmi Note 5 dan Redmi Note 5 Pro, untuk Redmi Note 5 Pro ini akan ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 636, yang sebelumnya menurut rumor dikabarkan mendapatkan Snapdragon 626.

Namun ada spekulasi lain bahwa di India akan rilis Xiaomi Redmi 5 dan 5 Plus.

Jika benar-benar bahwa tanggal 14 Februari 2018, berarti Xiaomi Redmi Note 5 dan Redmi Note 5 Pro ini akan menggunakan ukuran layar 5.7 inci atau 5.9 dengan resolusi 2160×1080 piksel dan kapasitas memori RAM dengan varian 3 GB/ 4GB/ 6GB.

Kita lihat nanti apakah informasi tersebut benar.

Sumber

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here