3 Alasan Kenapa Produk Xiaomi Murah-Murah – Perusahaan raksasa yang berasal dari Tiongkok, Xiaomi menjadi daya tarik untuk user di indonesia bahkan manca negara dengan spesifikasi yang canggih tapi di banderol dengan harga murah. saya juga terheran-heran kok dengan spesifikasi yang melebihi vendor yang sekelas samsung atau sony tapi harga nya lebih rendah, Mungkin bukan hanya saya saja yang berpikiran seperti itu, Ada 3 alasan yang mungkin jadi penyebab hari xiaomi murah :
1. Tidak Fokus Pada Profit
Hugo Barra adalah Vice President Xiaomi mengatakan ” Pada dasarnya bahwa kami memberikan handset untuk Anda tanpa menghamburkan uang …. dan kita peduli tentang aliran pendapatan yang berulang selama bertahun-tahun. Kita bisa menjual 10 miliar smartphone dan kami tidak akan membuat sepeser pun keuntungan. ” maksud dari kutipan tersebut Xiaomi fokus pada pendapatan berulang-ulang selama beberapa tahun (reccuring revenue) walaupun keuntungan nya tipis.
2. Minim Penggunaan Iklan
Promosi yang di gunakan Xiaomi adalah mengandalkan Social Media dan para Mi Fans dan tidak melakukan promosi besar besaran seperti vendor samsung, oppo. yang pasti nya Xiaomi juga membutuhkan iklan tapi dengan budget yang berbeda dari yang lain
Untuk Sektor penjualan Xiaomi menggunakan e-commerce seperti Amazon, Alibaba untuk toko online global dan di indonesia sendiri Xiaomi tersedia di Lazada dan toko online yang berbasis marketplace seperti tokopedia dan bukalapak.
3. Kerja Sama Dengan Para Penyuplai
Xiaomi hadir bersama para pebisnis lama di dunia teknologi, dengan loyalitas yang tinggi mereka bersama-sama saling menguntungkan satu sama lain dan Hugo Barra (Vice President Xiaomi) mengatakan “Kami punya hubungan yang sangat erat dengan para penyuplai komponen (hardware)” tersebut jadi kesepakatan bisnis bersama yang harus saling menguntungkan seterusnya dengan para pemasok. dengan begitu alasan mengapa harga Xiaomi di jual miring karena mempunyai mitra bisnis yang konsisten.
Selain itu Xiaomi bekerja sama dengan Qualcomm, Qualcomm adalah perusahaan besar yang berada di bidang processor mobile yang terkuat saat ini, Dengan bekerja sama dengan Qualcomm Xiaomi mendapatkan harga yang lebih murah.